Persebi Sempurna di Grup E 64 Besar Liga 4 Nasional

Foto : Pemain Persebi (biru) Andre berusaha lolos dari kepungan pemain Wahana FC. Jumat (26/04/2025)
BOYOLALI - Semua Laga terakhir di Grup E 64 Besar Liga 4 Nasional telah digelar secara serentak pada Jumat (25/04/2025) sore. Persebi Boyolali memastikan sebagai juara grup dan lolos ke babak 32 besar dengan nilai sempurna alias 9 poin dari hasil tiga kali kemenangan dari tiga laga.
Laskar Pandanaran mengalahkan Wahana FC 1-0 dalam matchday ketiga grup E 64 Besar Liga 4 Nasional di Stadion Kebogiro Boyolali. Gol semata wayang dicetak oleh Mohammad Shofa Selantika di menit 68.
Sementara di Lapangan Kota Barat Surakarta, Persitara Jakarta Utara menang 3-0 atas Persidom Dompu. Dengan hasil ini Persitara temani Persebi lolos ke babak 32 Besar Liga 4 Nasional.
Adapun saat menghadapi Persitara Jakarta Utara di laga pertama, Persebi menang 5-1. Kemudian di laga kedua, pasukan Doel Khamid menang 6-0 atas Persidom Dompu.
Kemenangan atas Wahana FC menjadi bahan evaluasi besar bagi Tim Persebi, mengingat di dua laga sebelumnya Persebi sukses meraih hasil (gol) yang cukup besar.
Head Coach Persebi, Doel Khamid mengakui adanya beban psikologis yang tampak pada para pemainnya di sepanjang laga.
“Hari ini justru pemain ada beban yang tidak bisa lepas dari dirinya sendiri. Mungkin yang ada di rotasi pemain," ujar Doel Khamid.
“Namun yang jelas, pertama-tama kita ucapkan syukur alhamdulillah hari ini kita bisa menang," tegas Doel Khamid”.
Shofa sang pencetak gol tunggal, mengakui bahwa laga kali ini tidak semudah yang dibayangkan.
"Tapi di babak kedua kami memiliki semangat yang lebih tinggi dan alhamdulillah kita bisa mencetak satu gol kemenangan untuk kami. Dan semoga di babak 32 besar, kami tetap mendapat dukungan dari masyarakat Boyolali agar kami tetap semangat," tegasnya. (Tim Liputan Pemerintah Kabupaten Boyolali)