Berita kami

WTP Sepuluh Kali Berturut Turut, Boyolali Raih Penghargaan

14 September 2021 Pemerintahan

Foto : Bupati Boyolali M. Said Hidayat (kanan) menyaksikan secara virtual pemberian penghargaan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI atas raihan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) sepuluh kali berturut turutdi Ruang Nakula Kantor Bupati. Selasa (14/9/2021)

BOYOLALI – Kabupaten Boyolali mendapatkan penghargaan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI atas raihan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) sepuluh kali berturut turut. Penghargaan ini didapat atas laporan keuangan yang diaudit oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) setiap tahun.

Atas penghargaan tersebut, Bupati Boyolali, M. Said Hidayat mengapresiasi kinerja seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali dari penerimaan WTP pertama kali pada tahun 2011 hingga tahun 2020 yang lalu.

“Boyolali telah menerima WTP sejak tahun 2011 sampai dengan tahun 2020 yang lalu. Kita menerima WTP sudah sepuluh kali. Sekali lagi kami sampaikan terima kasih pada Badan Pemeriksa Keuangan juga tentunya pada seluruh jajaran di Pemerintah Kabupaten Boyolali,” ungkap Bupati Said saat dijumpai di ruang kerjanya, pada Selasa (14/9/2021).

Capaian tersebut tidak lepas dari peran pemimpin sebelumnya yakni Seno Samodro karena saat kepemimpinan Seno, kesepuluh opini WTP mampu diraih. Bupati Said berharap, dia dapat meneruskan prestasi tersebut untuk pembangunan Kota Susu.

“Selanjutnya kami teruskan menjadi bupati dan tentunya upaya langkah ini akan terus kita jaga capaian prestasi,” harap Bupati Said.

Penghargaan tersebut diberikan Kemenkeu RI saat menggelar Rapat Kerja Nasioanl (Rankesnas) Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2021 secara virtual. Mengambil tema “Bangkitkan Ekonomi, Pulihkan Negeri, Bersama Hadapi Pandemi” acara ini digelar dalam rangka meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan Negara dalam penanganan pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi serta menjaga kepercayaan publik.

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan apresiasinya pada kementerian dan lembaga serta pemerintah daerah yang 10 kali berturut-turun mendapat opini WTP

“Saya ingin menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada seluruh Kementerian, Lembaga dan pemerintah daerah yang terus menjaga dan mengelola keuangan Negara dan membangun tata kelola di masing masing Kementerian, Lembaga dan pemerintah daerah,” kata Sri Mulyani.

Penghargaan WTP sepuluh kali dari Kemenkeu diberikan kepada 25 Kementerian Negara/Lembaga, 5 Provinsi, 13 Kota, dan 16 Kabupaten yang salah satunya Kabupaten Boyolali. Rakernas dan penyerahan penghargaan disampaikan secara virtual. (Tim Liputan Diskominfo Kabupaten Boyolali)

BAGIKAN ARTIKEL INI