Berita kami

Polres Boyolali Gelar Bakti Sosial

09 September 2022 Pemerintahan

Foto : Kapolres Boyolali, AKBP Asep Mauludin secara simbolis menyerahkan 300 paket beras lima kilogram kepada warga yang terdampak kenaikan BBM di sekitar Pasar Sunggingan. Jumat (09/09/2022)

BOYOLALI -Untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu akibat dampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), jajaran kepolisian Polres Boyolali menggelar bakti sosial (baksos) dengan membagikan beras lima kilogram di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Boyolali.

Baksos tersebut menyasar kepada para tukang ojek pangkalan, kusir delman, kuli pasar, pedagang kaki lima serta juru parkir.

Kapolres Boyolali, AKBP Asep Mauludin mengatakan, dengan adanya bantuan beras tersebut diharapkan dapat meringankan beban masyarakat akibat dampak kenaikan BBM.

“Kegiatan hari ini adalah Polda Jateng peduli memberikan 300 paket beras terhadap warga yang terdampak kenaikan BBM,”katanya kepada wartawan, Jumat (09/09/2022).

Baksos tersebut dilaksanakan di lima titik yang diawali dari pasar tradisional Sunggingan dan dilanjutkan di sekitaran Kota Boyolali.

“Setiap orang mendapat lima kilogram beras. Sehabis dari pasar Sunggingan ini nanti kita lanjutkan ke pasar Boyolali Kota, Pasar Ampel, Simpang Siaga, dan ke Desa Banyudono. Ke Banyudono nantinya sasaran kita ke kelompok tani,”kata Kapolres.

Kapolres mengatakan, kegiatan bakti sosial ini akan terus berkelanjutan dan sambil mendata kelompok masyarakat yang benar benar membutuhkan bantuan.

“Kegiatan baksos ini kami rencanakan berkelanjutkan tidak hanya hari ini saja. Kami data dulu masyarakat mana yang benar benar membutuhkan,”ujar dia.

Untuk paket beras tersebut, kata Kapolres, menyiapkan sebanyak 2.000 beras dengan berat masing masing lima kilogram.

“Kalau anggaran beras tersebut dari sumbangan anggota Polres Boyolali secara sukarela,”jelas Kapolres.

Sementara itu, dengan adanya bakti sosial tersebut, disambut baik oleh puluhan warga yang berada di pasar. Mereka merasa terbantu dengan adanya bakti sosial dari pihak kepolisian tersebut.

“Ya, sangat terbantu sekali. Kami berterima kasih kepada Pak Polisi yang telah memberikan beras ini. Semoga mereka selalu sehat sehat,”kata Surono seorang juru parkir di pasar Sunggingan.

Ia juga mengatakan, dalam menjalankan tugasnya semoga pihak kepolisian tetap dapat melindungi serta mengayomi masyarakatnya.

“Semoga tetap mengayomi masyarakat dan melindungi warga. Kami berterimakasih kepada Pak Polisi sudah memberikan beras,”kata dia.(Tim Liputan Diskominfo Boyolali).

BAGIKAN ARTIKEL INI