Dua Tahun Vakum Akibat Pandemi, Lomba Sirkuit Panjat Tebing Tingkat Pelajar Kembali Digelar
Foto : Atlet panjat tebing saat beraksi di sirkuit SMA Negeri 1 Ngemplak. Sabtu (26/3/2022)
BOYOLALI - Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Boyolali menggelar Lomba Sirkuit Panjat Tebing Tingkat Pelajar tahun 2022. Kompetisi yang sempat vakum dua tahun akibat pandemi Covid-19 tersebut dilaksanakan di SMA Negeri 1 Ngemplak Kecamatan Ngemplak, yang berlangsung selama dua hari yakni Sabtu (26/3/2022) dan Minggu (27/3/2022).
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua panitia penyelenggara lomba sirkuit panjat tebing Fatimah dalam laporannya. Dikatakannya, tujuan diadakannya lomba tersebut adalah untuk mencari bibit atlet yang nantinya akan diajukan mewakili Boyolali dalam ajang Pra Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jateng 2022 dan Porprov Jateng 2022 yang akan segera digelar. Peserta yang mengikuti lomba ini sejumlah 46 siswa, terdiri dari 27 siswa putra dan 19 siswa putri.
Ketua FPTI Kabupaten Boyolali Ribut Budi Santoso menuturkan, lomba panjat tebing ini diperuntukkan bagi siswa dari jenjang SD, SMP, hingga SMA.
"Panjat tebing ini kan olahraga yang orang memandang aneh, banyak yang belum bisa memahami. Dan kita juga memahami itu terkait dengan proses bagaimana kita akan mensosialisasikan, salah satunya dengan lomba." ungkapnya.
Ditambahkan Ribut, panjat tebing adalah salah satu olahraga yang kini sudah masuk dalam Olimpiade, untuk itu pihaknya bersama FPTI Kabupaten Boyolali akan rutin mengadakan kegiatan lomba guna mensosialisasikan kepada masyarakat.
"Jadi masyarakat biar tahu sebetulnya lomba panjat tebing kaya apa. Semoga FPTI Kabupaten Boyolali bisa menjaring atlet-atlet panjat tebing yang tentunya mulai dari dasar."tandasnya. (Tim Liputan Diskominfo Kabupaten Boyolali)