Berita kami

Polwan Berkebaya Bagikan Masker dan Sembako

21 April 2021 Pemerintahan

BOYOLALI – Peringatan Hari Kartini tiap tanggal 21 April tidak dilewatkan begitu saja oleh kaum wanita di Indonesia. Sebagai salah satu wujud bentuk peringatan Hari Kartini, jajaran Polwan Satlantas Polres Boyolali membagikan 500 masker kepada para pengguna jalan di kawasan Simpang Siaga Boyolali, Rabu (21/4/2021). Para Kartini masa kini ini tidak lupa untuk mengenakan kebaya saat membagikan masker.

“Yang mana kita menghargai menghormati jasa jasa R.A Kartini dalam mewujudkan kesamaan kesetaraan gender dalam segala bidang. Jadi kita melaksanakan kegiatan bersama polwan polwan menggunakan kebaya seperti R.A Kartini,” terang Kepala Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resort (Polres) Boyolali, AKP Yuli Anggaeni di sela kegiatan.

Meski berkebaya, mereka tidak canggung membagikan masker di jalan raya. Dengan sigap, para pengendara yang melintas diminta menurunkan kecepatan kendaraan agar memudahkan para Polwan membagikan masker.

Tak hanya mengingatkan masyarakat tentang kiprah Kartini saja, namun juga sekaligus mengajak masyarakat berlaku tertib di jalan.

Selain membagikan masker, jajaran polwan juga memberikan bantuan sembako ke Panti Wreda Yuswa Mulya yang berada di kawasan Kecamatan Mojosongo.

Pengurus Panti Wreda Yuswa Mulya Boyolali, Ester Suryaningsih mengucapkan banyak terima kasih kepada jajaran polwan yang telah memberikan bantuan.

“Sudah member bantuan kepada Panti Wreda Yuswa Mulya. Kami hanya bisa berdoa bapak ibu dari Satlantas Boyolali tetap maju tetap jaya,” ungkapnya. (Tim Liputan Diskominfo Kabupaten Boyolali)

BAGIKAN ARTIKEL INI