Berita kami

Pengurus TP PKK Boyolali Resmi Mulai Bekerja

09 April 2021 Pemerintahan

BOYOLALI – Bupati Boyolali, M. Said Hidayat resmi melantik pengurus Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Boyolali masa bakti 2021-2026. Pelantikan yang digelar di Pendopo Alit Rumah Dinas Bupati Boyolali, pada Jumat (9/4/2021) dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.

 

Bupati Said berharap untuk segera dapat melaksanakan tugas untuk berkoordinasi dan mendorong peran aktif bagi anggota PKK di seluruh Kabupaten Boyolali. Sehingga anggota PKK dapat berperan dalam rangka upaya untuk melaksanakan serta mendorong aktif dalam pembangunan Pemerintah Kabupaten Boyolali.

 

“Karena peran Tim Penggerak PKK ini adalah merupakan bagian yang penting pula karena menyentuh sampai level bawah sehingga peran secara langsung atas tujuan pemberdayaan kesejahteraan keluarga di Kabupaten Boyolali ini benar benar dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” ungkap Bupati Said.

 

Terlebih di tengah kondisi pandemi Coronavirus Disease (Covid-19), peran aktif TP PKK Kabupaten Boyolali dalam mensosialisasikan program pemerintah dalam menanggulangi Covid-19.

 

“Tim Penggerak PKK ini dapat terus menerus mensosialisasikan tentang bagaimana upaya untuk penanggulangan Covid-19 pada masyarakat,” kata Bupati Said.

 

Ketua TP PKK Kabupaten Boyolali, Desy M. Said Hidayat mengucapkan terima kasih kasih kepada pengurus lama yang telah bekerja demi kesejahteraan masyarakat. Dia berharap pengurus TP PKK Kabupaten Boyolali yang baru saja dilantik dapat bekerja dengan sebaik-baiknya.

 

“Bisa lebih semangat, lebih kompak, lebih solid, bisa bekerjasama, bekerja cerdas, bekerja dengan ikhlas untuk bersama sama mendukung visi misi Bupati dan Wakil Bupati Boyolali,” tandas Desy. (Tim Liputan Diskominfo Kabupaten Boyolali)

BAGIKAN ARTIKEL INI