Berita kami

Pemkab Boyolali Gelar Salat Idul Adha di Masjid Agung dan Ageng Boyolali

29 June 2023 Pemerintahan

Foto : Bupati Boyolali, M. Said Hidayat (kanan) secara simbolis menyerahkan hewan kurban dua ekor sapi yang diterima taqmir Masjid Agung Kabupaten Boyolali. Kamis (29/06/2023)


BOYOLALI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali menggelar salat Idul Adha yang dipusatkan di Masjid Ageng Kabupaten Boyolali pada Kamis (29/06/2023). Salat Ied tersebut dihadiri secara langsung oleh Wakil Bupati Boyolali, Wahyu Irawan; Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Boyolali, Masruri; jajaran kepala OPD di lingkungan Pemkab Boyolali dan masyarakat sekitar masjid.

Dalam sambutannya, Wabup yang kerap disapa Iwan ini mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha bagi masyarakat yang merayakan. Wabup Iwan mnegatakan bahwa sejalan dengan hikmah Hari Raya Idul Adha, kurban hari ini merupakan momentum yang tepat untuk mengasah keikhlasan dan kepedulian sosial terhadap sesama serta membangun kualitas sebagai pribadi yang sabar, tahan uji, dan tegar menghadapi cobaan kehidupan.

"Kiranya hal ini perlu menjadi perhatian kita bersama, untuk mewujudkan budaya gotong royong, menciptakan masyarakat yang madani, dengan Semangat Boyolali Metal, Menata Bersama, Melangkah Bersama, Penuh Totalitas. Dengan niat baik ini mudah-mudahan kita semua termasuk kepada golongan orang-orang yang shaleh," ungkap Wabup Iwan.

Sementara itu, Bupati Boyolali, M. Said Hidayat berkesematan melaksanakan ibadah salat Ied di Masjid Agung Kabupaten Boyolali bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Boyolali.

Bertindak sebagai imam yakni Taufiqurahman yang juga menyampaikan khutbah mengenai dua ibadah penting saat Hari Raya Idul Adha. Pertama ibadah haji dan yang kedua berkurban.

"Dorongan berkurban sejatinya adalah dorongan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Cakupannya sangat luas, sehingga apapun yang kita lakukan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT baik berupa materi maupun non materi dapat dikategorikan sebagai implementasi kurban," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati M. Said Hidayat menyerahkan dua ekor sapi berjenis Simental dan Limousine yang diterima taqmir Masjid Agung Kabupaten Boyolali yang sedianya akan disembelih di Rumah Penyembelihan Hewan (RPH) Ampel dan dibagikan kepada masyarakat. (Tim Liputan Diskominfo Kabupaten Boyolali)

BAGIKAN ARTIKEL INI