Berita kami

Kementan Minta Lahan Pertanian di Boyolali Dioptimalkan

05 March 2021 Pemerintahan
BOYOLALI- Pemerintah kini terus berupaya mengoptimalkan lahan pertanian. Seperti halnya lahan pertanian yang ada di Kabupaten Boyolali seluas 5.000 hektar ini mulai dibenahi. Pembenahan dilakukan dengan meningkatkan varietas, bibit, pupuk hingga obat obatan dalam rangka pengendalian hama.
 
Hal tersebut yang diungkapkan Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo saat melakukan kunjungan kerja ke Desa Dibal, Kecamatan Ngemplak, Jumat (5/3/2021) siang.
 
"Kita berharap memang lahan eksisting yang ada disini (Kabupaten Boyolali) dapat optimalisasi dari hasilnya, produktivitasnya harus lebih baik dan itu yang akan kita capai," ungkapnya.
 
Pada kesempatan tersebut, pihaknya juga menggulirkan beberapa program padat karya diantaranya penanaman kelapa dan jeruk. Kedua komuditas ini diharapkan bisa membantu perekonomian masyarakat dengan melakukan inovasi berkaitan dengan dua bahan tersebut. Sehingga masyarakat tidak hanya bergantung pada satu komoditas.
 
"Harapan kita yang ada adalah Boyolali harus menjadi lokomotif hadirnya akselerasi yang berlapis untuk bisa menghadirkan upaya upaya pertanian yang lebih kuat," katanya.
 
Langkah tersebut disambut baik Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, Wahyu Irawan yang turut hadir mendampingi. Wabup yang akrab disapa Iwan ini mengungkapkan telah siap melaksanakan program yang dicanangkan. Salah satunya yakni pemberantasan hama pada tanaman padi.
 
"Kalau fokus hari ini adalah pencanangan pembasmian hama wereng batang coklat. Jadi memang diharapkan nanti dengan pemberantasan hama ini diharapkan produksi padi di khususnya di daerah Ngemplak ini akan tercapai dengan maksimal," harap Iwan.
 
Dengan melakukan pemberantasan hama ini, tanaman padi akan menghasilkan produktivitas yang baik. Kabupaten Boyolali akan mengalami surplus beras sehingga bisa membantu pemerintah dalam pengadaan beras nasional. 
 
Disinggung terkait total luas panen padi 2021 di Kota Susu ditargetkan 49 ribu hektare dengan produksi 280 ribu ton gabah kering atau setara dengan 161 ribu ton beras. Apabila indeks konsumsi beras rata-rata 117.500 ton maka Boyolali akan menyumbang stok beras nasional sebesar kurang lebih 44 ribu ton.
 

Wilayaha Boyolali saat ini sedang memasuki musim tanam II dengan perkiraan luas tanam 10 ribu hektare dan saat ini luas tanam yang sudah ada sekitar 15 ribu hektare.

"Pada Januari-Februari sebelumnya ada serangan hama berupa WBC dan lainnya namun dengan hadirnya Pak Menteri sebagai komando gerakan pengendalian organisme pengganggu tanaman akan membangkitkan semangat petani Boyolali," tandas Iwan. (dst/bas)

BAGIKAN ARTIKEL INI