Berita kami

Bupati Resmikan Co-working Space dan Serahkan Hadiah Undian Tabungan Bima

20 April 2021 Pemerintahan
BOYOLALI – Masih dalam rangkaian Hari Ulang Tahun ke-58 Bank Jateng, Kantor Cabang (KC) Boyolali turut berbagi berkah kepada masyarakat. Pada Senin (19/4/2021) Bank Jateng KC Boyolali menggelar acara peresmian Co-working space, yang dilanjutkan dengan penyerahan hadiah undian Tabungan Bima periode II tahun 2020 di Kantor Cabang Bank Jateng Boyolali.
 
Pemimpin Cabang Bank Jateng Boyolali, M. Yuda Negara menjelaskan bahwa Co-working space atau ruang kerja bersama adalah sebuah ruangan yang disiapkan sebagai ruang inkubasi bagi para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di area Kabupaten Boyolali. Di ruang tersebut bisa dilaksanakan berbagai pelatihan, seperti pengelolaan keuangan secara sederhana dan pengelolaan market place (platform berjualan online) yang lebih baik lagi.
 
“Kegiatan aktivitas bersama antara Pemerintah Daerah Kabupaten Boyolali dan Bank Jateng dalam rangka mendorong kecepatan daripada UMKM dalam kondisi pandemi ini bisa dilaksanakan di sini,” terangnya.
 
Ditambahkan Yuda, untuk acara penyerahan hadiah undian tabungan Bima dilaksanakan setelah peresmian co-working space. Adapun hadiah yang diperoleh berupa satu unit Mobil Mitsubishi Xpander sebagai hadiah utama, kemudian lima unit Yamaha NMAX, dan lima buah emas batangan. Sedangkan untuk jumlah nasabah tabungan Bima di Kabupaten Boyolali ada 9.485 dengan dana masyarakat yang berhasil dihimpun sekitar Rp 257 miliar. 
 
“Besar harapan kami bahwa manfaatkanlah tabungan Bima Bank Jateng, karena ibarat gadis itu sangat luar biasa, sangat seksi,” kata Yuda.
 
Bupati Boyolali, M. Said Hidayat sangat mengapresiasi adanya co-working space yang disediakan oleh Bank Jateng. Bupati Said menilai bahwa hal tersebut merupakan suatu wujud perhatian Bank Jateng atas perkembangan UMKM di Kabupaten Boyolali, dimana hal tersebut merupakan bagian dari visi misi Bupati Boyolali untuk menggerakkan dan meningkatkan roda perekonomian dari ruang-ruang terkecil usaha masyarakat, terlebih di tengah pandemi seperti ini. 
 
Dengan adanya kerjasama antara Pemerintah dan Bank Jateng, maka langkah percepatan untuk memulihkan perekonomian dan menambah kesejahteraan masyarakat akan dapat terlaksana dengan baik dan cepat.
 
“Semoga nanti dapat terus-menerus membantu membangun jaringan kerjasama antara Bank Jateng dengan Pemerintah Kabupaten Boyolali untuk terus menjalin komunikasi yang baik, sehingga ruang ini akan bermanfaat," harap Bupati Said.
 
Tak lupa, Bupati Said mengucapkan selamat dan berpesan kepada para penerima hadiah undian tabungan Bima untuk bersyukur atas hadiah yang diterimanya.
 
“Selamat bagi para nasabah yang menerima hadiah, syukuri, nikmati berkah Ramadan tahun ini,” ucapnya.
 
Sebagai informasi, pemenang hadiah utama undian tabungan Bima kali ini jatuh kepada seorang warga atas nama Nining Lestari, yang beralamat di Desa Manyaran Kecamatan Karanggede, Kabupaten Boyolali. Nining yang seorang karyawan salah satu pabrik roti, merasa sangat bersyukur karena mendapat rejeki yang tidak disangka-sangka. Menurut pengakuannya, Nining hanya memiliki saldo terakhir tabungan sekitar Rp 3 juta, sehingga sempat tidak percaya saat mendapatkan hadiah tersebut. Disinggung mengenai pemanfaatan hadiah tersebut, Nining mengatakan akan mempergunakan untuk sarana beribadah bersama keluarga.
 
“Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT telah memberikan rejeki yang tak disangka-sangka. Awalnya kita nggak membayangkan mau dapat hadiah, saya cuman punya niat saja gemar untuk menabung, dan akhirnya poin itu mencapai untuk mendapatkan hadiah tersebut,” ungkapnya. (Tim Liputan Diskominfo Boyolali)
BAGIKAN ARTIKEL INI