Berita kami

Baznas Salurkan Bantuan Rp 1,2 Miliar

29 June 2021 Pemerintahan

BOYOLALI – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Boyolali menyalurkan bantuan kepada masyarakat Kabupaten Boyolali yang membutuhkan. Bantuan yang menjadi program Baznas Boyolali ini diberikan sekaligus untuk meringankan beban masyarakat yang terus berjuang di tengah pandemi Covid-19.

“Baznas merealisasikan kegiatan berupa bantuan untuk Boyolali Cerdas dan Boyolali Peduli,” ungkap Ketua Baznas Kabupaten Boyolali, Jamal Yazid saat ditemui usai penyerahan secara simbolis bantuan di Pendopo Alit Rumah Dinas Bupati Boyolali, pada Selasa (29/6/2021).

Program Boyolali Peduli akan memberikan bantuan jaminan hidup bagi 40 orang penerima zakat (mustahik) di 22 kecamatan. Total 880 orang tersebut akan menerima Rp 750.000 setiap orang. Sehingga total anggaran untuk Program Boyolali Peduli sebesar Rp 660.000.000.

Sedangkan Program Boyolali Cerdas akan memberikan bantuan dengan total Rp 559.500.000 untuk 1.832 orang. Bantuan pendidikan tersebut akan diberikan melalui Koordinator PAUD Dikdas LS Kecamatan sebanyak 911 orang dengan nominal Rp 250.000 setiap orang. Selanjutnya bagi siswa SMP Negeri sebanyak 489 orang dengan nominal Rp 350.000 setiap orang, siswa MTs Negeri sebanyak 338 orang sebesar Rp 350.000 dan siswa MA Negeri sebanyak 94 orang sebesar Rp 450.000.

“Nilai kesemuanya adalah Rp 1.219.500.000 yang berasal mayoritas dari zakat kawan-kawan ASN (Aparatur Sipil Negara) di Boyolali,” ujarnya.

 

Penyerahan bantuan tersebut akan bekerjasama dengan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali.

“Bisa dimanfaatkan oleh para mustahik dalam rangka ikut meringankan beban di tengah situasi pandemi yang sedemikian berat. Kemudian kepada muzaki mari kita tingkatkan zakat kita dalam rangka wujud kepedulian kita kepada masyarakat-masyarakat kita yang membutuhkan,” harapnya.

Sebagai tambahan informasi, hingga di semester pertama tahun 2021 ini, Baznas Kabupaten Boyolali telah berhasil mengumpulkan bantuan sebesar Rp 3,1 Miliar. Sehingga diharapkan pada akhir tahun 2021, Baznas Kabupaten Boyolali mampu memenuhi target sebesar Rp 6 Miliar. (Tim Liputan Diskominfo Kabupaten Boyolali)

BAGIKAN ARTIKEL INI