Berita kami

36 Warga Desa Candi, Ampel Positif Covid Usai Piknik

22 April 2021 Pemerintahan

BOYOLALI – Coronavirus Disease (Covid-19) masih menyebar di Kabupaten Boyolali. Kali ini sebanyak 36 warga satu Rukun Warga (RW) di Desa Candi, Kecamatan Ampel terkonfirmasi positif Covid-19. Untuk menghindari penyebaran Covid-19 ke daerah lain, maka 36 warga tersebut dikarantina atau lockdown setelah mengadakan wisata ke Yogyakarta. Kasus ini pun menjadi klaster baru penyebaran Covid-19 di Kota Susu.

“Semua yang berangkat ke Jogja satu bus tersebut 48 orang dilakukan pemeriksaan swab dan hasilnya ternyata dari 48 tersebut 36 ini ternyata positif,” ujar Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Boyolali, Ratri S. Survivalina saat dijumpai di ruang kerjanya pada Kamis (22/4/2021).

Terdapat 33 orang yang tidak bergejala dan tiga orang bergejala yang kini dirawat di salah satu rumah sakit rujukan Covid-19. Warga yang tidak bergejala menjalani isolasi mandiri di rumah dan tetap dijaga ketat oleh petugas Satuan Tugas (Satgas) desa setempat. Suasana kampung tampak sepi dan tidak ada aktivitas sama sekali, hanya petugas Satgas Covid-19 yang terlihat mengantarkan makanan untuk warga yang positif Covid-19.

Salah seorang warga Desa Candi, Harto Utomo mengungkapkan terdapat dua Rukun Tetangga (RT) yang dikarantina, yakni RT 02 dan RT 03.

“Dua RT yang di lockdown. RT 02 dan RT 03,” ungkapnya yang juga Ketua RT 01 di desa tersebut.

Karantina wilayah ini akan berlangsung selama sepuluh hari dan sudah memasuki hari ketiga. Selama karantina, wilayah tersebut selalu disemprot disinfektan oleh Satgas Covid-19.

Sebagai tambahan informasi, jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Boyolali sebanyak 6.459 kasus, yang sedang dirawat sejumlah 53 orang, yang menjalani isolasi mandiri sebanyak 131 orang. Sementara itu, ada 6.020 kasus sembuh dan 255 kasus meninggal dunia. (Tim Liputan Diskominfo Kabupaten Boyolali)

BAGIKAN ARTIKEL INI