Berita kami

15 Kali Boyolali Bawa Pulang Penghargaan Adipura

05 March 2024 Pemerintahan

Foto : Wakil Bupati Boyolali, Wahyu Irawan (kanan) menerima thropy Adipura dari Wakil Menteri LHK RI Alue Dohang. Selasa (05/03/2024)

 

JAKARTA – Kabupaten Boyolali kembali membawa pulang prestasi dengan menerima Penghargaan Adipura Tahun 2023 Ke-15 kali dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) RI. Pengahaaan tersebut diserahkan secara langsung pada Selasa (05/03/2024) di Auditorium Dr. Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, penghargaan Adipura Ke-15 Kabupaten Boyolali diserahkan secara langsung oleh Wakil Menteri LHK RI Alue Dohong didampingi Direktur Jenderal Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 (PSLB3), Rosa Vivien Ratnawati dan diterima secara langsung oleh Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, Wahyu Irawan.

Dalam sambutannya, Wapres Ma’ruf menyampaikan ucapan selamat kepada kabupaten/kota yang menerima Penghargaan Adipura.

“Penghargaan ini saya kira menjadi representasi kesungguhan dalam mengatasi persoalan lingkungan pada umumnya, juga persoalan sampah dan ruang terbuka hijau pada khususnya," kata Ma'ruf Amin.

Ma'ruf berharap Penghargaan Adipura memicu semangat mengatasi persoalan sampah di masing-masing wilayah. Dia juga berharap kota dan kabupaten di RI mampu bersaing secara global.

"Tentu ke depan saya harapkan program ini dapat terus diperkaya dengan ragam inovasi, sehingga mampu menyesuaikan dengan dinamika zaman serta perubahan arah kebijakan," ujarnya.

Sementara itu, Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar menjelaskan Adipura merupakan agenda nasional yang telah bergulir sejak tahun 1986. Pemberian penghargaan Adipura 2023 dilakukan berdasarkan hasil pemantauan fisik kota, penilaian kinerja pengelolaah sampah dan ruang terbuka hijau (RTH), penilaian kondisi operasional dari TPA, serta melihat inovasi yang dilakukan daerah dalam mewujudkan kota bersih, teduh dan berkelanjutan.

"Adipura merupakan penghargaan kota yang berhasil dalam kebersihan, serta pengelolaan lingkungan perkotaan dengan tujuan kepemimpinan dan komitmen pemerintah kota/kabupaten serta membangun partisipasi aktif seluruh lapisan masyarakat untuk berperan menyelaraskan pembangunan ekonomi hijau, fungsi sosial dan fungsi ekonomi pembangunan dengan menerapkan prinsip tata pemerintah yang baik bagi kota berkelanjutan," kata Siti.

Ditemui usai acara, Wabup Boyolali yang kerap disapa Iwan mengapresiasi dan bangga terhadap prestasi yang diraih Kabupaten Boyolali.

“Ini merupakan suatu kebanggaan bagi kita semua. Kami sampaikan terima kasih atas partisipasi seluruh masyarakat Boyolali yang telah mendukung kebersihan lingkungan sehingga Kabupaten Boyolali mendapatkan Adipura Ke-15,” ungkap Wabup Iwan.

Ke depan, Wabup Iwan berharap kesadaran masyarakat Kabupaten Boyolali perlu ditingkatkan sebagai wujud tanggungjawab bersama dalam menjaga kebersihan di Kota Susu. (Tim Liputan Pemerintah Kabupaten Boyolali)

BAGIKAN ARTIKEL INI