Berikan Pemahaman Pentingnya Pemasaran Secara Digital, Disporapar Boyolali Gelar Pelatihan Digital Marketing Perhotelan
Foto : Palatihan yang digelar Disporapar di Bungalow Selo. Rabu (13/12/2023)
BOYOLALI – Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Boyolali kembali menyelenggarakan pelatihan demi meningkatkan pariwisata di Kota Susu. Kali ini, pelatihan yang digelar adalah Pelatihan Digital Marketing Perhotelan yang dilaksanakan di Bungalow Kecamatan Selo selama tiga hari, mulai Rabu hingga Jumat (13-15/12/2023).
Kepala Disporapar Kabupaten Boyolali Budi Prasetyaningsih menyampaikan, pelatihan yang diikuti oleh 30 peserta ini bertujuan agar perhotelan di Boyolali mulai menggunakan sistem pemasaran secara digital dan meningkatkan kemampuan karyawan hotel agar lebih profesional. Materi yang diberikan pada pelatihan ini yakni satu hari teori dan dua hari orientasi lapangan ke Kota Malang, dengan narasumber praktisi perhotelan dari Yogyakarta dan Boyolali.
“Harapannya pariwisata di Boyolali semakin maju, karena pariwisata kan multiefek, jadi begitu di sini ada event, pariwisata maju, otomatis hotel maju dan akhirnya sesuai visi misi Bupati yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Boyolali dan menurunkan kemiskinan.” jelasnya.
Sementara itu salah satu peserta, Saputra dari hotel Setia Rahayu mengaku dengan adanya pelatihan ini sangat berpotensi untuk mengembangkan hotelnya di dunia marketing karena selama ini masih menggunakan cara yang konvensional.
“Karena sekarang sudah mulai era digital harapannya nanti bisa lebih bagus lagi, kita bisa mengikuti tren-tren yang ada saat ini, yakni materi-materi yang disampaikan tadi sangat bagus dan ini menjadikan pencerahan buat saya untuk pengembangan hotel saya disisi marketing.” ungkapnya. (Tim Liputan Pemkab Boyolali)