801 PPS se-Kabupaten Boyolali Resmi Dilantik
Foto : Usai pelantikan PPS, Wakil Bupati Boyolali Wahyu Irawan memberikan ucapan selamat kepada perwakilan dari 801 orang PPS untuk Pemilu tahun 2024 di Asrama Haji Donohudan Kecamatan Ngemplak. Selasa (24/01/2023)
BOYOLALI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boyolali melantik sebanyak 801 orang Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 esok. Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan secara langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Boyolali, Ali Fahrudin pada Selasa (24/01/2023) di Gedung Asrama Haji Donohudan, Kecamatan Ngemplak.
“Sampai hari ini, sudah ditetapkan sudah dilantik 801 PPS se-Kabupaten Boyolali. Kami ucapkan selamat,” terang Ali.
Usai pelantikan, PPS Kabupaten Boyolali mulai menjalankan tugas dan fungsi yang dimulai pada tanggal 24 Januari 2023 hingga 4 April 2024 mendatang.
“Sebagai penyelenggara Pemilu, akan terikat dengan kode etik maupun peraturan perundang-undang terkait Pemilu. Pedomani dan cermati,” tegasnya.
Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, Wahyu Irawan yang turut serta hadir mengucapkan selamat kepada 801 PPS yang telah terpilih dan dilantik.
“Semoga kita menjaga amanah yang sudah diemban, dapat dilaksanakan dengan sebaik baiknya secara konvensional, jujur dan adil sesuai dengan arahan dari Ketua KPU untuk sesegera mungkin bergerak. Dan semoga tahapan selanjutnya bisa berjalan dengan lancar sesuai jadwal,” kata Wabup yang kerap disapa Iwan ini.
Sesuai dengan jadwal, usai pelantikan PPS dilanjutkan dengan perekrutan panitia pemutakhiran data pemilih (Pantarlih). Secara umu, tugas dari Pantarlih yang perekrutannya telah menjadi kewenangan PPS, akan menjalankan tugas yakni mencocokan data pemilih yang dikeluarkan oleh KPU Kabupaten Boyolali. (Tim Liputan Diskominfo Kabupaten Boyolali)